Sunday, September 7, 2008

Otak Merangsang Orientasi Seks

 
 Otak Merangsang Orientasi Seks

Terkadang orang tidak menyadari betapa eratnya hubungan otak dan orientasi seks. Beberapa tahun lalu kita sempat heboh dengan film Basic Instinc. Dalam salah satu dialognya, terlontar ucapan Sharon Stone kepada Michael Dauglas (dalam peran mereka masing masing, tentunya): bila kita mau melakukan hubungan seksual, organ apa yang pertama kali dirangsang? Dan jawabannya: otak!

Contohnya: dalam kenyataan sehari hari. Apakah kita akan dapat ereksi, bila kita yang sedang dihadapkan dengan deadline ketat, lalu di depan kita ada bos yang sedang mengawasi, juga seorang wanita cantik yang tidak menggunakan sehelai benang pun di tubuhnya.? Jawaban dan kejadian seperti ini: kita tidak akan mampu ereksi.

Tapi akan lain misalnya, ketika kita sedang ada di mobil yang melaju di malam hari, saat stereo kita mengalunkan lagu sometimes late at night sementara di sebelah kita ada teman wanita yang terpaksa harus kita antar ke rumahnya karena sudah terlanjur pagi untuknya naik taksi sendiri - walaupun ia berpakaian lengkap, dan tidak ada manuver-manuver yang menyatakan ketertarikan di antara kita - tapi kita pasti akan terbawa suasana romantis yang timbul. Karena apa? Karena pada saat itu otak kita bekerja dan membangun suasana romantis, menjadi suatu reaksi yang membuat kita terhanyut di dalamnya.

Juga ketika kita melihat wanita cantik atau pria ganteng, respon yang normal yang timbul adalah betapa senangnya kita memandang wajah-wajah bening dan ganteng-ganteng itu. Perasaan senang itu timbul akibat kerja yang rumit dari sistem-sistem yang ada di otak kita. Di mana impuls yang kita terima saat memandang si wajah bening, akan diteruskan ke sistem saraf pusat, dan diterjemahkan melalui suatu reaksi yang sangat rumit, dan kemudian impuls itu hinggap ke bagian septum dari thalamus (suatu bagian di otak), dan terciptalah sensasi yang menyenangkan.

Sensasi serupa pula yang membuat kita senang melihat mobil sport yang indah, ataupun pemandangan yang indah. Hanya saja, tentu tidak sama persis. Karena pada kasus yang ada unsur-unsur seksualnya, bagian otak yang terlibat, berbeda dengan bagianbagian otak yang terlibat bila tidak ada unsur seksualnya Dan lebih jauh lagi, tingkah laku kita, khususnya tingkah laku seksual - merupakan cermin dari otak. Termasuk orientasi seksual yang timbul (homoseksual ataupun heteroseksual), bahkan gairah seksual juga dipengaruhi oleh perkembangan otak.

Struktur otak yang berperan menentukan gairah dan orientasi seksual adalah:

LIMBIK SISTEM. Merupakan bagian dari otak yang mengurusi masalah emosi, sedih, senang, marah, kepribadian, serta orientasi seksual yang ada pada diri kita. menurut hasil pemeriksaan otopsi yang sudah banyak dimuat di banyak tulisan, didapatkan suatu fakta bahwa nukleus supra-chiasmatik (yang merupakan salah satu bagian dari sistem limbik) pada pria homoseksual, ternyata lebih besar daripada ukuran nukleus supra-chiasmatik pada pria heteroseksual; demikian pula pada wanitanya. Sedangkan bila terjadi pembesaran di bagian-bagian otak seperti amigdala dan commisura anterior, maka yang terjadi adalah orang-orang yang senang melakukan kecenderungan seksual yang aneh-aneh dan hiperseks.

HIPOTHALAMUS. Organ kecil ini terletak di otak, dan telah berfungsi sejak kita lahir Perkembangan kepribadian wanita dan pria ditentukan oleh kadar testosteron saat janin, sehingga bila jumlah testosteron banyak, maka akan timbul kepribadian pria, sedang bila testosteron sedikit akan timbul kepribadian wanita. Jadi bila janin di dalam kandungan memiliki organ genital pria, namun kadar testosteronnya kurang dari yang seharusnya, maka ia akan menjadi pria dengan kepribadian kewanita-wanitaan, demikian juga sebaliknya.

AMIGDALA. Melalui organ di otak inilah rasa takut, senang, cinta, dan bersahabat di olah lebih lanjut. Bila organ ini rusak, terjadi kekacauan orientasi seksual; bila kedua amigdala yang ada di otak kita rusak, maka jadilah kita senang melakukan hubungan seksual dengan spesies lain, seperti hewan.

LOBUS FRONTAL. Bagian otak ini adalah bagian terdepan dari otak kita, bagian yang mengatur fungsi luhur kita sebagai manusia. Bila lobus frontal berfungsi baik, jadilah kita seorang yang beradab, tahu etika dan tata krama, sopan-santun, dan menghargai orang lain, termasuk di bidang seksual sekalipun. Bila daerah ini rusak, maka kita akan menjadi kebalikan dengan semua yang telah disebut sebelumnya. Kita akan menjadi jorok (senang mengeluarkan kata-kata kotor), senang melakukan aktivitas seksual di tempat yang ramai, seperti seorang pria yang menggosok-gosokan kelaminnya ke anggota tubuh wanita dalam kepadatan di kendaraan umum, senang mengganggu orang secara seksual (menepuk pantat wanita yang tidak kita kenal), atau bahkan menjadi orang yang cenderung ekshibisionis, dengan melakukan onani di tempat ramai.

Lebih lanjut lagi, kita sudah tahu bahwa kegiatan seksual, misalnya pada pria, adalah ereksi dan ejakulasi, sedangkan pada wanita adalah sekresi vagina, pembesaran klitoris, dan orgasme yang diatur oleh serabut-serabut saraf yang bernama simpatis dan parasimpatis, yang diatur pula oleh pusat mereka di bagian otak yang disebut hypothalamus. Sehingga, bila ada seseorang yang mengalami gangguan fungsi ereksi ataupun wanita yang bila melakukan hubungan seks tidak pernah mencapai orgasme - harus dilakukan pemeriksaan secara teliti. Karena, apabila faktor psikologis telah disingkirkan, maka harus dipikirkan pula adanya gangguan saraf simpatis dan parasimpatis, yakni menurunnya fungsi dari organ-organ seks akibat terlalu banyak minum alkohol atau merokok, misalnya.

Para peminum alkohol yang sudah berlangsung lama, maka alkohol akan menurunkan kadar plasma testosteron dan meningkatkan estrogen pada pria, sehingga akan mempengaruhi fungsi ereksi. Jadi, bila ada mitos yang mengatakan: minum alkohol akan menambah kejantanan, hal tersebut adalah salah besar Karena yang terjadi justru akan menurunkan hormon kejantanan, terutama pada ras mongoloid (ya, ras kitalah!), sehingga di kalangan medis terdapat ungkapan yang popular, bahwa alkohol will increase the desire but lessen the ability. Jumlah peminum alkohol dalam jangka waktu lama yang menderita gangguan fungsi seksual, didapatkan angka sekitar 10 - 50 %.

Sedangkan merokok dapat mengecilkan lumen pembuluh darah yang menuju penis, sehingga aliran darah ke penis terganggu, dan sewaktu ereksi penis tidak keras lagi. Kejadian para perokok yang menderita gangguan seksual, tercatat berkisar antara 10 - 15 % .

Sekarang didapatkan lagi: bahwa bau-bauan phremonense ternyata mampu memberikan sensasi seksual. Mengapa kita tertarik dengan si B bukan dengan si A yang lebih cantik, dengan kepribadian yang lebih ramah, hal tersebut disinyalir bahwa baubauan (bau-bauan tubuh, bukan parfum) dari badan si B ternyata cocok dengan kita, sehingga walaupun si B tidak begitu cantik, kepribadiannya pun biasa-biasa saja ditambah lagi orangtuanya juga biasa-biasa saja), tapi karena reaksi bau-bauan dari tubuhnya itulah kita selalu merindukannya. Dan akibat reaksi dari bagian otak kita yang bernama septum, maka kita terasa "addict" terhadap bau-bauan dari tubuh si B, sehingga rasa mau bertemu dengan si B tidak habis-habisnya muncul di pikiran.

Sejak diketahui kaitan nyata antara bau-bauan dan otak dalam merangsang atau memberikan sensasi seksual, seperti kita tahu sekarang, banyak sekali dijual aroma-aroma dari essenceyang dimaksudkan untuk meningkatkan libido atau membangkitkan daya seks. Apakah itu selalu berhasil? Terpulang pada pengalaman masing-masing, agaknya.Sumber: Male Emporium

1 comment:

  1. Barangkali kisah nyata mengenai gangguan orientasi seksual berikut juga berguna bagi rekan rekan lainnya -->> Kisah Nyata ?

    ReplyDelete