Tuesday, August 25, 2009

Puasa dan Mutu Sperma

Ada anggapan orang berpuasa akan mengalami penurunan kualitas sperma. Hal ini menjadi persoalan bagi kaum Adam yang belum memiliki momongan, terutama akibat kualitas sperma yang buruk. Benarkah anggapan tersebut?

Tidak! Justru sebaliknya, kualitas sperma pada orang yang berpuasa secara umum lebih bagus. Ada dua sebab mengapa hal ini bisa terjadi. Pertama, orang yang berpuasa pada umumnya tidak terlalu memikirkan hubungan seksual di Bulan Suci. Akibatnya, frekuensi hubungan menjadi lebih longgar, sehingga kualitas sperma menjadi lebih bagus (misalnya lebih kental) daripada orang yang terlalu sering berhubungan intim dengan istrinya.

Kedua, orang yang berpuasa mengalami keseimbangan kadar asam dan basa dalam tubuhnya. Organ pencernaannya mendapat kesempatan istirahat untuk membebaskan tubuh dari racun, kotoran, dan ampas yang bisa merusak kesehatan. Dampaknya, fungsi beberapa organ tubuh juga mengalami peningkatan, termasuk alat kelamin dan kualitas sperma.


Yang penting, suami-istri tetap menjaga kebugaran saat berpuasa dengan mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang serta memperbanyak minum air putih. Aturlah waktu istirahat. Usahakan tidur beberapa menit (jangan terlalu lama) pada siang hari, tatkala tubuh merasa kantuk berat. (S Mulyani-32)

http://cyberman.cbn.net.id/cbprtl/images/elements/_spacer.gif

 

Sumber: SuaraMerdeka

 

No comments:

Post a Comment